Download: Official Windows XP Services Pack 3 (SP3)

Tuesday, April 29, 2008 6:54 PM

Windows XP Services Pack 3 (SP 3) sudah tersedia untuk didownload di Windows update server. Ada beberapa versi bahasa yang bisa didownload untuk SP3 ini. Windows XP SP3 ini tersedia dalam beberapa bahasa seperti Inggris, Jerman, Rusia, Perancis, Jepang dan China.

Suatu berita yang menyegarkan untuk para pengguna Win XP. Karena dengan tersedianya link di situs Windows update yang resmi, para user tidak perlu mencari-cari sumber dari lokasi lain seperti portal download atau jaringan Bittorent P2P yang tidak bisa dijamin keamanan dan keasliannya serta kemungkinan dapat membahayakan instalasi Windows orisinil Anda pada waktu meng-update.


Windows XP Services Pack 3 (SP3) Download Link
Download Windows XP Service Pack 3 English
Download Windows XP Service Pack 3 Simplified Chinese
Download Windows XP Service Pack 3 German
Download Windows XP SP3 French
Download Windows XP SP3 Russian
Download Windows XP SP3 Japanese

Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

Download: Microsoft Windows XP Professional Student Edition SP3 Integrated-ETH0

1:20 PM

Grup ETHO akhirnya merilis versi Win XP Pro dengan Service Pack 3. Jangan tertipu oleh kata-kata "Student Edition" yang ditulis pada versi ini. Win XP ini sebenarnya sama persis dengan edisi korporat (Corporate Edition), namun versi "Student" ini tidak memerlukan crack Windows Genuine Advantage (WGA), proses aktivasi atau apapun. Yang paling menarik adalah versi Win XP ini akan dikenali sebagai windows yang asli (Genuine)! Yang berarti, semua update dari Windows Update dapat bekerja dengan baik. Jadi, tunggu apa lagi? Download, burn, install - dan enjoy! ;-)


Release Name: Microsoft.Windows.XP.Professional.Student.Edition.SP3.Integrated-ETH0
Size: 548MB
Links: Homepage, NFO
Download: Here

P.S. Di halaman download, saya juga mengikutsertakan torrent untuk “Corporate Edition”, barangkali Anda memerlukannya.

Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

Aku Tantang Kamu di Google Fight!

12:03 PM

Selagi berjalan-jalan mengunjungi blog (Blog Walking.. my newest hobby :p), saya menemukan sesuatu yang fun, simple dan menarik. Coba aja kunjungi Google Fight, saya jamin Anda pasti akan tersenyum simpul atau bahkan tertawa terbahak-bahak sewaktu memainkannya.


Siap terima tantangan??! Mari bertarung di Google Fight!

Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

14 Koleksi Windows XP HotKeys Terpenting

Monday, April 28, 2008 11:39 AM

HotKeys biasanya selalu ada dalam setiap software. Dengan HotKeys, bukan saja meningkatkan efisiensi dalam menggunakan software tersebut, tapi juga menambah kepuasan penggunanya. Pada posting kali ini, saya meringkas beberapa shortcut yang sering dipakai pada Windows XP, dan juga shortcut lain yang mungkin tidak sering digunakan namun saya pandang penting.

Sering dipakai:

Ctrl + C - Copy

Ctrl + X - Cut

Ctrl + V - Paste

Ctrl + Z - Undo

Ctrl + Y - Un-Undo

Ctrl + A - Select all

Ctrl + Home – Berpindah ke bagian paling atas suatu halaman

Ctrl + End - Berpindah ke bagian paling bawah suatu halaman

Ctrl + Shift + Esc - Membuka Task Manager

Windows Key + L - Mengunci desktop

Print Screen Key - Print screen layar secara penuh

Alt + Left Arrow (Saat berada di sebuah folder atau halaman web) – Pindah ke halaman sebelumnya

Alt + Right Arrow (Saat berada di sebuah folder atau halaman web) – Pindah ke halaman selanjutnya

Backspace (Saat berada di suatu halaman web) – Pindah ke halaman sebelumnya

Useful

Alt + Print Screen - Print screen untuk window yang sedang aktif

Tombol Windows + M atau Tombol Windows + D – Meminimisasi semua windows yang terbuka ke taskbar

Ctrl + Shift + End – Memblok semua obyek dari posisi yang Anda pilih sampai akhir halaman

Ctrl + Shift + Home - Memblok semua obyek dari posisi yang Anda pilih sampai awal halaman

Backspace (Saat berada di sebuah folder) – Beralih ke folder di atasnya (parent folder)

Mungkin saya melupakan beberapa shortcut penting lainnya di posting ini, atau (lebih baik saya berkata jujur) saya malas untuk mencari tambahan HotKeys :-p. Jadi, kalau Anda berpikir saya sudah melupakan beberapa HotKeys penting, saya mohon masukan dari Anda dengan mengisi kolom Comments.

Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

Update: Eee PC 900 Dirilis 12 Mei di US, Bandrol $550 Dinilai Terlalu Tinggi

Tuesday, April 22, 2008 7:35 PM

Mungkin kita sudah tahu kalau Eee PC 900 akan segera datang, namun bahkan pembuat rumor yang paling berani di dunia pun berpikir tidak akan sesegera itu. Pihak ASUS menyatakan kalau versi kelanjutan dari laptop ultra portable tersebut akan diterbitkan 12 Mei tahun ini.

Laptop Eee terbaru tersebut akan dirilis di US dengan 2 versi, yang memiliki sistem operasi Windows XP dan juga Linux, masing-masing seharga $550 (sekitar Rp 5.500.000,-). Harga tersebut $100 lebih murah dibandingkan harga saat ini di Eropa, namun $150 lebih mahal daripada Eee PC versi pertama.

Para pengamat di blogosphere mengatakan kalau harga tersebut sudah terlampau tinggi untuk slogan utama produk ini: mungil, powerful, namun juga relatif terjangkau. Dengan patokan harga $550, Eee PC 900 tidak saja harus bersaing dengan produk sejenis lainnya (termasuk versi awal dari Eee ini), tetapi juga laptop normal yang lebih powerful dengan ukuran keyboard yang lebih besar dengan harga ya tidak terlalu jauh berbeda.

Di bawah ini adalah spesifikasi dasar dari Eee PC 900 diambil dari situs ASUS. Perbedaan utama antara tipe 900 dengan pendahulunya adalah ukuran layar, kapasitas penyimpanan, dan navigasi FingerGlide. Keduanya menawarkan chipset yang mirip, webcam, sistem operasi yang sama dan sama ringan!


Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

Tips: Bagaimana Membuat Ikon Windows MSN (Video)

Wednesday, April 16, 2008 9:22 PM

Pernah berpikir untuk membuat ikon pribadi untuk akun MSN Anda? Video di bawah ini mendemonstrasikan secara singkat dan (sangat) cepat bagaimana membuat ikon yang mirip Marilyn Monroe, Elvis Presley, Harry Potter dan bahkan Sherlock Holmes.



Yuk cobain bareng-bareng..

Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

Asus Essentio CS5110 – Desktop dengan berat hanya 3.4kg

9:14 PM

Komputer desktop ini berukuran 200x290x80 milimeter, dan beratnya hanya sekitar 3.4kg. Memiliki HDMI out dan juga 7.1 audio output. Sangat cocok disandingkan dengan perlengkapan home theater Anda!

Banyak yang mengatakan, desain Asus ini mirip konsol PlayStation 3. Harga pastinya belum dirilis. Kita tunggu saja, apakah produk ini bisa menandingi kesuksesan Eee PC.

Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

Internet Explorer 8 Telah Datang, Hati-hati Firefox!

8:57 PM

Akhirnya Internet Explorer 8 datang juga! Kamu bisa download versi Betanya di sini. Browser baru ini memberikan banyak sekali fitur baru dan perbaikan, seperti misalnya integrasi dengan Facebook dan eBay, penyesuaian dengan standard an kemampuan untuk bekerja dengan halaman page yang menggunakan AJAX.


IE8 vs. Firefox

Standards Compliance: IE8 telah lolos Acid2 Test dimana Firefox juga menyatakan telah sukses melewatinya. IE8 akan menawarkan fungsionalitas yang lebih baik dibandingkan Firefox dalam menjalankan halaman web yang berbasis AJAX.

Integrasi dengan Facebook: Mengandalkan partnership dengan situs jaringan sosial (social networking) Facebook, para pengguna IE8 bakal mampu mengecek status akun Facebook langsung dari browser toolbar. Sangat menarik bukan? :)

Integrasi dengan eBay: Seperti Facebook, fitur ini juga menggunakan fitur IE8 terbaru, yang dinamakan WebSlices, yang memperkenalkan suatu cara baru untuk mendapat status update dari situs lain melalui browser itu sendiri tanpa harus mengunjungi situs tersebut.

Integrasi dengan Live Maps: Fitur WebSlice yang lain adalah integrasi dengan Live Maps. Dengan fitur ini, pengguna IE8 dapat memblok teks di suatu halaman, misalnya Alamat. Klik kanan mouse lalu pilih Live Maps dari menu konteks, kita dapat melihat WebSlice preview dari alamat yang dimaksud.

Keamanan (Security): Microsoft meningkatkan tingkat keamanan di IE8 dengan tambahan security settings.

Tertarik mencoba? Silakan download IE8 dan selamat browsing.

Sumber: http://www.readwriteweb.com/archives/internet_explorer_8_has_arrived.php

Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

Bagaimana Cara Update Firmware Ponsel Nokia?

Monday, April 7, 2008 9:59 PM

Bagi para pemilik HP Nokia, penting sekali untuk meng-update firmware ponsel Nokia kamu sesekali. Apakah firmware itu? Firmware adalah software yang membuat sebuah handphone bisa berjalan dengan baik dan lancar.

Banyak sekali keuntungan yang kita bisa dapat dengan meng-upgrade firmware telepon genggam tersebut, seperti perbaikan fungsi, bug fixes, dll. Biasanya masalah-masalah yang sering kita temui bisa diselesaikan dengan mengupgrade firmware.

Langkah-langkah yang perlu dilakuin sebelum meng-update firmware:

  1. Install Nokia PC Suite, dan back up semua data di ponsel ke dalam komputer.
  2. Charge batere ponsel kamu sampai penuh.
  3. Hati-hati terhadap gangguan seperti listrik mati, dll, karena dapet membahayakan ponsel kamu.

Setelah langkah persiapan tadi selesai, ikuti langkah-langkah di bawah untuk mengupgrade software ponsel:

  1. Ketik *#0000# di ponsel Nokia kamu. Jika benar, maka versi dari firmware akan ditampilkan.
  2. Buka tutup bagian belakang dari ponsel kamu dengan hati-hati, lalu ambil baterenya.
  3. Catat nomer produk yang tertera di bagian belakang ponsel.
  4. Kunjungi situs ini dan tuliskan nomor produk yang sudah dicatat sebelumnya. Kamu akan bisa mengetahui kalau ada versi firmware yang lebih baru untuk ponsel kamu dari situs tersebut.
  5. Download Nokia Software Updater di sini.
  6. Install Nokia Software Updater setelah proses download selesai.
  7. Hubungkan ponsel Nokia kamu menggunakan port USB. Yakinkan kalau computer kamu sudah terhubung ke internet.
  8. Jalankan Nokia Software Updater dengan meng-klik ikon di Desktop.
  9. Nokia Software Updater kemudian akan terhubung ke internet, mengecek apakah ada update yang tersedia, lalu akan mendeteksi ponsel kamu untuk mulai meng-install firmware updates.
  10. Mungkin kamu akan jumpai suatu gambar yang membingungkan selama instalasi. Jangan kuatir, hal ini normal terjadi selama proses update.
  11. Jika semua sudah selesai, pesan konfirmasi akan muncul dan ponsel akan restart.
  12. Koneksi ponsel ke computer kemudian bisa diputuskan.

Semoga berguna!

Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

7 Software GRATIS buat Kamu Penggila Download

Saturday, April 5, 2008 8:16 PM

Kita-kita pasti sering download (apa tuh bahasa Indonesia menurut EYD: mengunduh??) software dari internet. Bisa film, musik, software, ebook, atau informasi yang lain. Kalo kamu seorang penggila download kaya gitu, coba deh software-software GRATIS ini. Menyambung posting aku bulan lalu tentang 7 situs keren buat kamu yang hobi download, so, dijamin, download kamu bakal tambah menyenangkan kalo kamu pakai software-software di bawah :).

1. FlashGet / Free Download Manager

Nggak ada software pengatur download yang ngalahin software ini. Ditambah lagi keduanya mendukung torrent. Flashget menyatu dengan sangat baik dengan kebanyakan browser popular dan Free Download manager juga mendukung banget kalo kamu ingin download flash video.


2. uTorrent

Sangat ringan, kaya fitur dan mendukung enkripsi untuk download torrent. Software torrent klien terbagus yang aku temuin. Yang lebih keren lagi, uTorrent punya tampilan web yang dapat digunakan untuk mengatur lewat remote interface.


3. DownThemAll

Ini yang menarik. Kalo kamu malas untuk pake beberapa aplikasi hanya untuk download (aku udah pasti males :p), coba aja add-on DownThemAll untuk Firefox. DownThemAll merupakan salah satu software download manager dan download akselerator yang secara konstan diperbarui dan dikembangkan.


4. FileZilla

Klien FTP software yang punya segala macam fitur yang berguna. Bisa digunakan di macam2 sistem operasi, Windows, Linux, dll (Cross platform), dan punya fitur drag-drop serta pembatasan kecepatan. Bisa multi bahasa lagi.. keren!


5. BitMeter

Bitmeter bisa dipakai untuk mengatur kecepatan download, upload, serta konsumsi bandwith. Alat yang sangat berguna untuk mempekirakan waktu yang diperlukan untuk mendownload suatu file.


6. Universal Extractor

Kebanyakan file yang kamu sering download, pasti sudah dikompres. Jadi, software peng-ekstrak (uncompressor) pasti ngga bisa dilewatkan. Universal Extractor ini benar-benar superior dibanding dengan software pengarsip yang lain, dan secara virtual mendukung hamper semua format file arsip yang kamu punya.


7. CCleaner

CCleaner bisa membersihkan file-file temporer dan file sampah yang kamu temui setelah suatu proses download selesai. Software ini juga memiliki fitur Uninstaller dan pembersih registri (registry cleaner).


Kalo kamu punya komentar atau informasi lain, ditunggu postingannya di Comments yah..

Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

6 Fitur Praktis StumbleUpon untuk Meningkatkan Trafik Blog Anda

Friday, April 4, 2008 9:11 PM

  1. Tahukah kamu, kalo StumbleUpon memberi weblog (blog) gratis? Untuk mengakses blog kamu, tulis aja www.*StumbleUsername.stumbleupon.com. Blog tersebut sudah diisi daftar situs yang kamu suka. So, para Stumbler yang nemuin sesuatu yang menarik, bisa langsung browsing lewat weblog.

  2. Tahukah kamu, kalo kamu bisa menghapus rating yang sudah pernah kamu set sebelumnya? Ada kejadian dimana aku kasih rating buat suatu situs secara ngga sengaja. Untuk menghapus rating tadi, gampang aja. Cukup kembali ke halaman web yang udah dikasi rating tadi, dan klik di ikon rating. Contoh: kalo kamu sebelumnya klik ikon jempol ke atas (thumb up) untuk suatu halaman web, maka cukup klik lagi ikon tersebut, dan rating untuk halaman itu akan dihapus.



  3. Tahukah kamu, kalo kamu bisa share foto-foto yang kamu sukai di weblog? Caranya gampang, cuma perlu klik kanan pada gambar yang kamu taksir, trus klik tombol “StumbleUpon PhotoBlog It!”.



  4. Tahukah kamu, kalo tombol “StumbleUpon PhotoBlog It!” cuma jalan pintas (shortcut) buat kamu? Pada kenyataannya, cuman nambahin normal kode HTML ke review yang kamu buat.

    <a href=”http://www.stumbleupon.com/”><img border=0 width=310 height=290 src=”http://www.stumbleupon.com/images/s.gif”></a>

    <
    a href=”*Website URL“><img border=”0″ width=”*edited width” height=”*edited height” src=”*Full URL of Image Location” /></a>

    Lain waktu, kalo kamu ingin PhotoBlog suatu gambar yang lebih lebar dari 750 piksel, kamu cuma perlu mengganti beberapa baris kode di atas untuk mem-PhotoBlog nya.

  5. Tahukah kamu, kalo cuma dengan memblok suatu kata dari suatu halaman web dan menekan Alt-F5, kamu bisa mengutip kata tersebut? Kata-kata yang sudah dipilih, akan ditampilkan dalam format “From the page”. Kalo kamu belum mengaktifkan jalan pintas (shortcut) stumble, kamu juga bisa klik di stumble toolbar sebagai alternatifnya.


  6. Buat kamu yang nemuin tulisan “Try out the NEW (beta) version of this page!” di stumble blog, tahukah kamu kalo desain yang baru sudah nggak lagi versi beta? Coba klik link tadi dan lihat hasilnya. Kamu juga punya pilihan untuk kembali ke desain lama kalo ternyata kamu nggak suka ama desain yang baru tadi.

    Mestinya, kebanyakan dari kamu udah tahu fitur-fitur di atas. Alasan kenapa aku tulis di blog ini, karena aku juga baru aja tahu :p dan terlebih lagi karena fitur tersebut emang bener-bener berguna buat aku.

Tertarik dengan artikel ini? Silakan Subscribe dan Add to Technorati Favorites.
Kalo kamu lebih suka baca artikel lewat email, subscribe lewat Email dan artikel-artikel terbaru akan segera terkirim ke email Anda.
Tertarik gabung dengan komunitas ITEKNOers? Klik aja Join My Community at MyBloglog!

Sponsored Links

Adsense Indonesia

Masukkan Code ini K1-6B6655-E
untuk berbelanja di KutuKutuBuku.com
dealdotcom
Fresh Blogger Templates